Melihat Lebih Dekat ASUS ZenFone 2 Laser

Melihat Lebih Dekat ASUS ZenFone 2 Laser


ASUS ZenFone 2 Laser.

Yup. Minggu lalu, Kami membeli sebuah unit ponsel pintar rancangan ASUS seri ZenFone 2 Laser. Bisa ditebak dong keunggulan dari unit tersebut. Yup. Benar sekali. Lasernya. Teknologi laser pada setiap seri ZenFone Laser mampu menarik Kami untuk membelinya. Sebenarnya pada waktu yang bersamaan. Kami juga ingin membeli seri ZenFone Selfie tapi salah satu dari Kami memberi pertimbangan, ZenFone 3 Laser. Akhirnya Kami turut memboyong ZenFone 3 Laser 😆.

Kami menyesal pernah menggunakan ASUS ZenFone namun seketika itu juga Kami menyadari bahwa yang mengecewakan Kami bukanlah ASUS tapi melainkan SoCs didalamnya, yaitu Intel. Kami pernah mempunyai ASUS ZenFone 4, yang mana ponsel pintar tersebut diotaki oleh Intel Atom Z2520. Bagaimana performanya? justru panas berlebih yang sering Kami rasakan. Beruntungnya dua tipe ZenFone Laser milik Kami saat ini, tidak berotakan Intel 😆.

'Apa perbedaan ZenFone 2 dengan ZenFone 2 Laser?', perbedaan terletak pada otaknya alias SoCsnya. Bila ZenFone 2 (ZE550ML) berotakan Intel Atom Z3560. Sementara untuk ZenFone 2 (ZE551ML), ada yang menggunakan Intel Atom Z3560 ada pula yang memakai Intel Atom Z3580. Sedangkan untuk ZenFone 2 Laser, mulai dari ZE500KL, ZE550KL, ZE500KG, ZE550KG hingga ZE601KL. Kesemuanya berotakan Qualcomm 😊.

Kami tidak akan memberikan rincian teknis dari ponsel pintar milik Kami, ASUS ZenFone 2 Laser (ZE550KL), sebab Kalian bisa membacanya sendiri melalui ASUS Indonesia 😇. Uniknya, perbedaan antara ZE550KL dengan ZE500KL ada pada kapasitas baterai dan layarnya saja. Bila ZE500KL berkapasitas baterai 2400mAh dan memiliki bentang layar 5 inchi 1280x720 dan bertipe TFT sedangkan ZE550KL memiliki bentang layar 5.5 inchi 1280x720 bertipe IPS dan kapasitas baterai sebesar 3000mAh.

ASUS ZenFone 2.

Mendapatkan nilai 25655 pada AnTuTu Benchmark. Bermain game dengan ASUS ZenFone 2 Laser, cukup menyenangkan dan lancar.

Sampai disini dulu ya tulisannya. Semoga bermanfaat dan menginspirasi 😇.